Ant-Man 3 Akan DIrilis, Cek Tanggal Tayangnya

- 23 Mei 2021, 11:29 WIB
Poster Ant Man
Poster Ant Man /Instagram @antmanoficial

Pedoman Tangerang - Proyek film Marvel Studios "Ant-Man and the Wasp: Quantumania" dirumorkan akan menghadirkan karakter antagonis klasik.

Hal itu diprediksi karena unggahan dari pemeran Hope Van Dyne / Wasp, Evangeline Lilly, yang bisa mengisyaratkan kembalinya penjahat utama dari Marvel Cinematic Universe yang belum pernah terlihat selama bertahun-tahun.

Dilansir dari ComicBook, Minggu, Lilly mengunggah foto yang sudah dihapus di Instagram dengan skrip "Ant-Man 3" miliknya sendiri yang menyertakan teks ini: "Ini skrip saya. Sudah kubaca. SUKA! Tidak sabar".

Ia tag sejumlah akun yang terlibat, termasuk seorang aktor yang banyak penggemar berspekulasi bisa menjadi spoiler potensial.

Baca Juga: Ashanti Beri Pengakuan Mengejutkan Pasca Aurel Hermansyah Menikah dengan Atta Halilintar

Lilly memasukkan tidak lain adalah aktor Corey Stoll dalam daftar tag-nya -- aktor yang sama yang memerankan penjahat Darren Cross / Yellowjacket di film "Ant-Man" pertama.

Penggemar sulit mempercayai bahwa ini adalah semacam tanda kehormatan dari Lilly kepada alumni franchise "Ant-Man" miliknya. Karakter yang diperankan Darren Cross terakhir terlihat dan tampaknya terbunuh ketika Scott Lang / Ant-Man (Paul Rudd) menyusut dan masuk ke dalam baju besi Yellowjacket, menyebabkannya meledak dan menjadi sub-atom.

Namun, baik "Ant-Man & The Wasp" dan "Avengers: Endgame" membuktikan bahwa ada lebih banyak hal di Dunia Kuantum (Quantum Realm) daripada yang diketahui sebelumnya; Janet Van Dyne (Michelle Pfeiffer) bertahan di dunia itu selama beberapa dekade, dan Avengers telah menggunakannya sebagai pintu masuk ke era waktu lain.

Baca Juga: Lirik Lagu BTS Butter Beserta Terjemahan Bahasa Indonesia

Quantum Realm mungkin juga memiliki portal menuju realitas lain - seperti yang diperintah oleh Kang The Conqueror (Jonathan Majors), yang merupakan antagonis Ant-Man 3.

Dengan dendamnya terhadap keluarga Pym dan Scott Lang, Darren bisa menjadi karakter jembatan utama untuk menjelaskan bagaimana ancaman Kang datang ke timeline MCU. Sebaliknya, Corey Stoll bisa dengan mudah muncul sebagai cameo dalam kilas balik.

"Ant-Man and the Wasp: Quantumania" direncanakan tayang di bioskop pada 17 Februari 2023.***

Editor: Rahman Sugidiyanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah