Spotify Punya Saingan, Tiktok Music Resmi Hadir Di Indonesia

- 29 Juli 2023, 12:00 WIB
Spotify Punya Saingan, Tiktok Music Resmi Hadir Di Indonesia
Spotify Punya Saingan, Tiktok Music Resmi Hadir Di Indonesia /Unsplash/ Solen Feyissa

Pedoman Tangerang – Aplikasi musik yang selama ini menjadi primadona yakni Spotify akan kedatangan saingan, pasalnya Tiktok music dikabarkan akan hadir di Indonesia.

Berita tentang Tiktok Music sebenarnya sudah lama yakni pada 6 Juli yang lalu, namun perusahaan ByteDance baru akan meluncurkan aplikasi tersebut dalam waktu dekat.

Namun Tiktok musik ini hanya bisa dinikmati dengan cara berlangganan, tak seperti aplikasi lain seperti Spotify dan YouTube yang memberikan layanan secara gratis.

Namun ada keuntungan dibalik semua itu, dengan berlangganan musik Tiktok maka pengguna akan dengan nyaman mendengarkan musik favoritnya tanpa harus menonton iklan.

Baca Juga: Spesifikasi Dan Harga Nothing Phone 2, HP Dengan Desain Yang Cantik

Dari segi tampilan aplikasi, TikTok Music tak jauh berbeda dengan tampilan aplikasi streaming musik lainnya. Pengguna bisa mencari beragam lagu dan penyanyi favoritnya dalam masing-masing kategori yang tersedia.

“Kami sangat senang memperkenalkan TikTok Music, sebuah layanan musik baru yang memadukan kekuatan penemuan musik di TikTok dengan layanan streaming yang terbaik di kelasnya. TikTok Music akan memudahkan pengguna di Indonesia untuk menyimpan, mengunduh, dan menikmati lagu-lagu favorit yang sedang trending di TikTok,” ujar Ole Obermann, Global Head of Music Business Development TikTok

“Kami sangat bersemangat untuk melihat berbagai peluang yang dihadirkan TikTok Musik bagi penggemar musik dan juga musisi, serta potensinya yang besar untuk mendorong nilai yang signifikan di industri musik,” tambahnya.

Halaman:

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x