Wahana KKN di Desa Penari Sempat Ditutup Sementara, Ternyata Dikunjungi NCT Dream!

- 24 Mei 2022, 09:30 WIB
Wahana KKN di Desa Penari Sempat Ditutup Sementara, Ternyata Dikunjungi NCT Dream!
Wahana KKN di Desa Penari Sempat Ditutup Sementara, Ternyata Dikunjungi NCT Dream! /Pedoman Tangerang/Instagram

Pedoman Tangerang – Euforia Film KKN di Desa Penari yang telah ditonton sampai tembus 7 juta penonton pun ternyata telah menarik perhatian Grup Idol K-pop yang telah melakukan konser di Indonesia.

Ternyata grup idol tersebut nampaknya tidak mau ketinggalan akan euforia yang tengah dirasakan oleh para netizen di Indonesia.

Adalah member NCT Dream, usai mereka melakukan konser di Allo Bank Festival, pada hari Jumat, 23 Mei 2022, ternyata Jeno dan keempat member NCT Dream lainnya telah berencana untuk memasuki wahana KKN di Desa Penari yang berada di FX Sudirman, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Waduh! Relawan Jokowi Meminta KPK Periksa Kaesang dan Gibran, Ada Apa?

Tentunya, ternyata inilah penyebab mengapa wahana yang terinspirasi dari film horor Indonesia yang paling sukses ini dikabarkan ditutup selama satu jam pada Minggu kemarin.

Hal itu telah diberitahukan oleh akun Instagram Event Organizer Dyandra Global.

Baca Juga: Ramai Soal UAS Dideportasi, Adhie Massardi: Gusdur Sangat Benci Singapura 'Kalau Mau Bikin Ribut, Ayo Ribut'

Walaupun tidak ada foto ketika Jeno, Chenle, Renjun, Jisung, dan Jaemin tengah mengunjungi wahana tersebut, namun pada hari Minggu, 22 Mei 2022 Dyandra telah mengunggah postingan yang mengatakan kalau Grup Idol tersebut telah mengunjungi wahana tersebut.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada @nct_dream telah datang ke Wahana Misteri Perjalanan Melalui Sebuah Cerita KKN di Desa Penari. Semoga Anda menikmatinya dan berharap dapat bertemu Anda lagi!" tulis akun @dyandraglobal.***

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x