Kenali Gejala dari Wabah Hepatitis Akut dan Cara Pencegahan yang Menyerang Anak-anak

- 7 Mei 2022, 21:30 WIB
Kenali Gejala dari Wabah Hepatitis Akut dan Cara Pencegahan yang Menyerang Anak-anak
Kenali Gejala dari Wabah Hepatitis Akut dan Cara Pencegahan yang Menyerang Anak-anak /Pixabay/Vic_B/

Pedoman Tangerang - Kasus misterius yang melanda anak-anak belahan dunia terutama di Indonesia.

Hepatitis akut atau Hepatitis misterius sebutannya. Sebab, secara misterius menyerang kesehatan anak-anak.

Sekitar 228 dugaan kasus hepatitis akut misterius pada anak-anak telah dilaporkan ke Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Selasa 3 Mei 2022.

Baca Juga: Wabah Misterius Hepatitis Akut Jadi Perhatian Dunia Perlu Kewaspadaan Dini, Begini Respon Kemenkes

Lonjakan kasus hepatitis akut misterius itu dilaporkan sudah meluas ke 20 negara di dunia.

"Pada 1 Mei, setidaknya 228 kasus hepatitis yang mungkin dilaporkan ke WHO dari 20 negara dengan lebih dari 50 kasus tambahan sedang diselidiki," ujar Juru Bicara WHO Tarik Jasarevic dalam konferensi pers di Jenewa, Senin 2 Mei 2022.

Sebagian besar kasus hepatitis akut misterius pada anak-anak tersebut berasal dari Eropa. 

Tetapi, ada juga di Amerika, Pasifik Barat, dan Asia Tenggara.

Kasus hepatitis akut misterius pada anak-anak tersebut diketahui WHO dilaporkan pertama kali terdeteksi di Skotlandia pada 5 April 2022.

Halaman:

Editor: Araf Mukhtar

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah