Film ‘My Sassy Girl’ Akan Tayang 23 Juni 2022, Ini Perbedaanya dengan Versi Korea

- 18 April 2022, 21:05 WIB
Film ‘My Sassy Girl’ Akan Tayang 23 Juni 2022, Ini Perbedaanya dengan Versi Korea
Film ‘My Sassy Girl’ Akan Tayang 23 Juni 2022, Ini Perbedaanya dengan Versi Korea /Instagram My Sassi Girl Film/@mysassigirl.film

Pedoman Tangerang – Film ‘My Sassy Girl’ merupakan adaptasi dari film asal Korea. Kini dikembangkan kembali di Indonesia dengan judul yang sama.

Dibintangi oleh aktor dan aktris bertalenta asal Indonesia. Pemeran utamanya adalah Tiara Andini dan Jefri Nichol.

Film ‘My Sassy Girl’ versi Korea bercerita tentang Gyun Woo yang diperankan Cha Tae Hyun. Merupakan mahasiswa fakultas Teknik.

 Baca Juga: Tiara Andini Jadi Pemeran Utama Film ‘My Sassy Girl’, Banjir Pujian dari Netizen

Memiliki kegemaran yang buruk, seperti suka minum – minum bersama teman – Temannya. Kemudian cerita berlanjut saat ia hendak menaiki kereta bawah tanah.

Cerita dimulai saat ia bertemu dengan seorang perempuan yang sedang mabuk. Dengan mendapatkan seorang perempuan itu yang hampir terjatuh di rel kereta.

Sehingga keduanya sering bertemu satu sama lain. Hingga akhirnya perempuan tersebut membuat masalah.

Cerita berlanjut saat keduanya memiliki hubungan hingga dihadapkan sebuah tantangan. Hingga akhirnya bermasalah dengan restu orang tua.

Film ‘My Sassy Girl’ versi Indonesia menceritakan tentang dua remaja bernama Gian dan Sissy. Diketahui Gian merupakan seorang laki laki yang penurut.

Kemudian ia bertemu dengan Sissy yang merupakan seorang perempuan dengan kepribadian yang pemberani namun juga galak.

Tak hanya Indonesia, bahkan Amerika, India, China, Nepal, Filipina, dan Lithuania. Juga mengembangkan film Korea tersebut.

Setiap negara membawakan film ‘My Sassy Girl’ dengan berbagai keunikan. Salah satunya juga membawakan tentang kebudayaan negara masing – masing.

Diketahui lebih lanjut, film ‘My Sassy Girl’ akan tayang pada tanggal 23 Juni 2022. Film ‘My Sassy Girl’ dapat ditonton secara perdana di Bioskop seluruh Indonesia.***

Editor: Araf Mukhtar

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah