Cek Jadwal Pengajian Gus Iqdam 12 hingga 14 September 2023: Catat Lokasi dan Waktunya

11 September 2023, 16:00 WIB
Cek Jadwal Pengajian Gus Iqdam 12 hingga 14 September 2023: Catat Lokasi dan Waktunya. /Grup Muhibbin Gus Iqdam

Pedoman Tangerang - Bagi kalian yang sedang mencari tahu jadwal pengajian Gus Iqdam di bulan September 2023, simak artikel berikut ini hingga selesai.

Gus Iqdam, seorang pendakwah yang saat ini viral dan terus menjadi sorotan publik hingga saat ini.

Jadwal pengajiannya yang meliputi wilayah dari Jawa Timur hingga Jawa Tengah telah tersebar luas untuk bulan September 2023.

Baca Juga: LINK STREAMING Nonton Film The Sleep Call Kualitas HD, Gratis Ada Di Sini Bukan Dutafilm atau LK21

Hal ini mengindikasikan bahwa minat masyarakat terhadap Gus Iqdam begitu tinggi, sehingga permintaan untuk mengundangnya pun banyak.

Berikut jadwal pengajian Gus Iqdam pada September 2023, yang bisa kalian cek berikut ini:

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat 8 September 2023: Memaknai Kehidupan Agar Selalu Taqwa Kepada Allah SWT

1. Tanggal dan Lokasi Acara:
- Tanggal: Selasa, 12 September 2023
- Lokasi: Desa Duwet, Kecamatan Baki, Sukoharjo, Jawa Tengah

2. Tanggal dan Lokasi Acara:
- Tanggal: Rabu, 13 September 2023
- Lokasi: Desa Wates, Kecamatan Sirno, Boyolali, Jawa Tengah

3. Tanggal, Lokasi, dan Acara:
- Tanggal: Kamis, 14 September 2023
- Lokasi: Markas Sabilu Taubah, Karanggayam, Srengat, Blitar
- Acara: Pengajian rutin Sabilu Taubah

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat 7 September 2023: Meningkatkan Rasa Syukur Atas Rahmat Allah SWT yang Tiada Tara

Agus Muhammad Iqdam Kholid, atau dikenal dengan nama Gus Iqdam, lahir pada 27 September 1993 di Blitar.

Beliau adalah seorang pendakwah muda yang aktif dalam Nahdlatul Ulama dan juga menjadi pengasuh Pondok Pesantren Mambaul Hikam II, yang terletak di Desa Karanggayam, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Selain itu, Gus Iqdam juga merupakan pendiri Majelis Ta’lim Sabilu Taubah.

Pemuda yang cerdas dan memiliki gaya yang khas ini mendapat pengakuan dari berbagai kalangan, termasuk anak-anak punk.

Pada tahun 2018, Gus Iqdam mendirikan Majelis Ta’lim Sabilu Taubah, yang awalnya hanya diikuti oleh 7 jemaah, namun kini telah berkembang menjadi lebih dari 66.000 jemaah dari berbagai daerah di Nusantara.

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat 1 September 2023, Hikmah Dibalik Kesulitan Akan Ada Jalan dari Allah SWT

Keunikan dalam berdakwah Gus Iqdam, yang berasal dari Blitar, tercermin dalam video ceramahnya yang populer di platform seperti Tiktok dan Youtube Shorts.

Hal ini membuatnya dikenal dan dicintai oleh berbagai kalangan masyarakat, terutama generasi muda.

Untuk mendapatkan informasi ter-uptodate dari Pedoman Tangerang silahkan klik "Google News".***

Editor: Bustamil Arifin

Tags

Terkini

Terpopuler