Siap Pimpin Depok, GP Center Bakal Berjuang Bersama Kaesang

- 10 Juni 2023, 12:06 WIB
Kaesang Pangarep deklarasikan maju di PIlwalkot Depok 2024.
Kaesang Pangarep deklarasikan maju di PIlwalkot Depok 2024. /Tangkapan YouTube/@Kaesang /

Pedoman Tangerang - Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep menyatakan diri siap untuk ikut dalam gelangang politik dan bersedia untuk memperjuangkan kepentingan warga Kota Depok.

Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram relawan GP Center, @gpcenter, Kaesang bersedia untuk hadir di Depok satu.

"Assalamualaikum, shalom, om swastiastu, namo buddhaya, salam kebajikan. Saya Kaesang Pangarep sudah mendapatkan izin dan restu dari keluarga saya. Insya Allah dengan ini saya siap untuk hadir menjadi Depok pertama, mohon dukungannya. Merdeka" kata Kaesang dalam video tersebut.

Menanggapi hal tersebut Ketua Harian GP Center, Thomas Djunianto mengatakan rakyat Depok menyambut gembira dan mereka siap untuk mengawal kehadiran Kaesang di Depok.

Thomas juga menegaskan bahwa GP Center adalah organisasi relawan pertama yang mencetuskan agar Kaesang maju ke Depok satu karena menurutnya Depok membutuhkan pemimpin yang membawa perubahan signifikan.

"Apa yang kita perjuangkan Mas Kaesang ini figur yang cocok untuk memimpin Depok itu didengar Mas Kaesang dan dipikirin juga, hingga akhirnya statement finalnya dia bersedia gitu," kata Thomas pada Sabtu, 10 Juni 2023.

Sebelumnya relawan GP Center mencetuskan agar Kaesang Pangarep, putra Jokowi untuk maju di Depok satu.

Relawan GP Center mengatakan bahwa Depok membutuhkan sosok pemuda yang inspiratif dan membawa perubahan untuk kota Depok.***

 

Editor: R. Adi Surya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x