Ayo Daftar! Inilah 5 SMA Swasta di Kabupaten Tangerang, Rekomendasi PPDB 2024 Anda Tertarik?

29 Mei 2024, 14:19 WIB
Ilustrasi SMA Swasta Terbaik di Kabupaten Tangerang. /Unsplash @Rafael Atantya/

Pedoman Tangerang - Menjelang pendaftaran penerimaan peserta didik baru (PPDB), banyak sekali yang mencari informasi apakah ada SMA swasta terbaik di Kabupaten Tangerang.

Berdasarkan daftar 1.000 SMA terbaik se Indonesia yang dirilis Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPT) hampir SMA swasta peringkatnya naik pesat.

Lantas apa saja SMA di kabupaten Tangerang yang bisa direkomendasikan untuk PPDB 2024, yuk cek daftarnya.

Baca Juga: KLAIM Saldo Dana Gratis Rp 100 Ribu Hari Ini, Rabu 29 Mei 2024, Ambil Cuan Gratis Ada Di Sini

1. SMAS Kristen BPK Penabur Gading Serpong

Dilansir dari laman Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), sekolah ini berhasil meraih peringkat 2 dalam tingkat provinsi. Kemudian dalam peringkat nasional, sekolah ini berhasil menempati urutan ke-23 dengan nilai total rata-rata tes potensi skolastik 626,36 pada tahun 2022.

Lokasi sekolah ini berada di Jl. Klp. Gading Bar., Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten.

Baca Juga: Siapa Sosok Artis yang Cuekin Deva Mahendra? Netizen: Sosoknya Kayaknya WG!

2. SMAS UPH

Berdasarkan data LTMPT tahun 2022 mengenai 1000 SMA dengan prestasi terbaik, sekolah ini berhasil menempati urutan ke-4 pada tingkat provinsi dan menduduki urutan ke- 81 peringkat nasional.

Sekolah ini beralamatkan di Jl. MH Thamrin Boulevard 1100 Lippo Village, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang.

Baca Juga: 4 Jurusan Kuliah Termurah di UI Apa Saja? Inilah Daftarnya

3. KURUG SMAS Pramita

Merujuk pada catatan LTMPT Tahun 2022 tentang 1000 SMA dengan prestasi terbaik se- Indonesia, SMAS Paramita berhasil menempati urutan ke- 17 peringkat provinsi dan menduduki urutan ke- 492 peringkat nasional dengan nilai total rata-rata UTBK Tahun 2022 sebesar 532, 641.

4. SMA Al Wildan

SMA Al Wildan menempati posisi ke- 580 di tingkat nasional dengan nilai total 528.414 tes UTBK 2022.

Sekolah ini beralamatkan di Jl. Layar 4 Nomor 8 Perum Kelapa Dua, Kelapa Dua, Kec. Kelapa Dua, Kab. Tangerang.

Baca Juga: Kode Kupon The Spike VolleyBall Story 29 Mei 2024, Klaim Bola Voli Gratis Di Sini

5. SMAS ISLAM TERPADU ALIA TANGERANG

Berdasarkan data statistik UTBK 2022 dari LTMPT, sekolah ini menghasilkan nilai total 516.825 tes UTBK.

Kemudian sekolah ini berhasil menduduki peringkat ke- 878 nasional dan urutan ke- 34 peringkat Provinsi.

Itulah 5 SMA Swasta terbaik di Kabupaten Tangerang, rekomendasi untuk mendaftar anak di PPDB tahun 2024.***

Editor: Bustamil Arifin

Tags

Terkini

Terpopuler