Hasil Live Skor Manchester United vs Aston Villa : Red Devils Menang Dramatis Di Boxing Day

- 27 Desember 2023, 07:43 WIB
Manchester United Kalahkan Aston Villa Di Boxing Day
Manchester United Kalahkan Aston Villa Di Boxing Day /Muhammad Irfan Fadilah /

Pedoman Tangerang - Hasil Live Skor Manchester United vs Aston Villa : Red Devils Menang Dramatis Di Boxing Day.

sdManchester United berhasil melakukan comeback saat melawan Aston Villa dalam pertandingan pekan ke-19 Premier League 2023/2024 di Old Trafford, Rabu 27 Desember 2023. dini hari WIB.

Pertandingan ini berlangsung dengan sangat seru, di mana Aston Villa sempat unggul lebih dahulu, namun Manchester United mampu membalikkan skor dan meraih kemenangan.

Gol-gol untuk Manchester United dicetak oleh Alejandro Garnacho dan Rasmus Hojlund, sementara Aston Villa mempersembahkan gol melalui John McGinn dan Leander Dendoncker.

Dengan hasil ini, Manchester United kini mengumpulkan 31 angka dan naik ke peringkat enam dalam klasemen sementara Liga Inggris 2023/2024. Sementara itu, Aston Villa tertahan di peringkat ketiga dengan koleksi 39 angka.

Jalannya Pertandingan MU vs Aston Villa

Babak Pertama:

Duel dimulai dengan tempo sedang pada awal babak pertama. Baik Manchester United maupun Aston Villa berusaha mengontrol jalannya laga.

Tidak ada peluang yang tercipta dalam 10 menit pertama. Namun, Man United mendapat tembakan tepat sasaran melalui aksi Eriksen. Ia melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, tetapi bola dengan mudah diamankan oleh Martinez.

Villa kemudian mengambil inisiatif menekan United dan berhasil mencetak gol pada menit ke-21. Dalam situasi bola mati, John McGinn mengambil tembakan bebas dari sisi kanan luar kotak penalti MU.

Bola melaju ke tiang jauh dan masuk gawang tanpa disambar siapa pun. Skor 0-1!

Pada menit ke-26, Villa mencetak gol lagi, kali ini juga dari situasi bola mati. McGinn mengirimkan sepak pojok dari sisi kiri ke tiang jauh, dan Dendoncker mencetak gol setelah bola disundul oleh Lenglet. Skor 0-2!

Di menit ke-31, MU mendapat peluang dari tembakan Rashford di batas garis kotak penalti Villa. Namun, Martinez berhasil mengantisipasi dengan baik. Empat menit kemudian, Rashford kembali mendapat kesempatan melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti, namun Martinez kembali menghalau peluang tersebut.

Tidak ada gol tambahan tercipta hingga akhir babak pertama. Manchester United 0-2 Aston Villa.

Babak Kedua:

Di babak kedua, intensitas serangan meningkat antara Manchester United dan Aston Villa. United berhasil mencetak gol lebih dahulu.
Pada menit ke-47, MU tampak berhasil menjebol gawang Martinez melalui tembakan Alejandro Garnacho. Namun, gol tersebut dianulir oleh wasit karena Garnacho terperangkap dalam posisi offside selama proses gol.

Tidak patah semangat, MU terus menyerang, dan upaya mereka membuahkan hasil pada menit ke-59. Mereka melakukan transisi cepat dari pertahanan ke serangan. Rashford memberikan umpan silang datar ke tiang jauh, dan Garnacho menyambar bola dengan sukses.Skor menjadi 1-2.

Villa mencoba untuk menekan kembali United, tetapi gawang mereka kembali kebobolan. Pada menit ke-71, Garnacho mencatatkan namanya lagi di papan skor.

Ia menerima umpan dari Fernandes yang berubah arah setelah membentur pemain lawan.

Garnacho melepaskan tembakan kaki kiri dari dalam kotak penalti, bola membentur lawan, berubah arah, dan masuk ke gawang. Skor menjadi 2-2!
Dua menit kemudian, Villa hampir mencetak gol, namun sepakan McGinn di dalam kotak penalti berhasil diblok dengan brilian oleh Evans menggunakan kaki kirinya.

Villa kemudian mencoba mengubah taktik, namun mereka justru kembali kebobolan pada menit ke-82. Rasmus Hojlund mencetak gol dari tengah kotak penalti setelah bola jatuh ke kakinya dari sepak pojok. Tembakannya mengenai tiang sebelum melintasi garis gawang. Skor menjadi 3-2!

MU dan Villa terus menyerang hingga akhir pertandingan, namun tak ada gol tambahan yang tercipta. Manchester United berhasil membalikkan skor dan menang 3-2 atas Aston Villa.

Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1): Andre Onana; Aaron Wan-Bissaka, Jonny Evans, Raphael Varane, Diogo Dalot; Kobbie Mainoo, Christian Eriksen; Marcus Rashford, Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho; Rasmus Hojlund

Pelatih: Erik Ten Hag

Aston Villa (4-4-1-1): Emiliano Martinez; Ezri Konsa, Diego Carlos, Clement Lenglet, Lucas Digne; Leon Bailey, John McGinn, Douglas Luiz, Jacob Ramsey; Leander Dendoncker; Ollie Watkins

Pelatih: Unai Emery.

Baca Juga: Hasil Live Skor Burnley vs Liverpool: The Reds Naik Ke Puncak Klasemen Sementara

Baca Juga: LINK LIVE Streaming Burnley vs Liverpool: Kick Off 00:30 Full HD

Baca Juga: Link Live Streaming Manchester United vs Aston Villa di Liga Inggris Hari Ini, Nonton Antibuffering Di Sini

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV Hari ini, Rabu 27 Desember 2023

Baca Juga: 10 Hal yang Harus Dipersiapkan Menyambut Tahun Baru 2024

Untuk mendapatkan Informasi Lainnya Dari Pedoman Tangerang kamu bisa klik Dibawah ini.***

 

 

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x