Hasil Piala Dunia Jepang Vs Kosta Rika: Samurai Biru Menyerah 1-0

- 28 November 2022, 09:00 WIB
Hasil Piala Dunia Jepang Vs Kosta Rika: Samurai Biru Menyerah 1-0
Hasil Piala Dunia Jepang Vs Kosta Rika: Samurai Biru Menyerah 1-0 /foto/twitter @brfootball

Sementara Kosta Rika yang mengandalkan serangan balik tidak bisa membangun pola dengan baik dan selalu putus di lapangan tengah.

Pemain Kosta Rika bermain keras untuk menghentikan pemain Jepang seperti di menit 70 kala Francesco Calvo melanggar Junya Ito di depan kotak penalti yang mempunyai peluang mencetak gol.

Menyerang terus menerus membuat Jepang lupa akan pertahanannya. Kosta Rika di luar dugaan bisa menjebol gawang Jepang di menit 81 lewat sepakan kaki kiri Keysher Fuller. Ini adalah tendangan tepat sasaran pertama Kosta Rika di Piala Dunia 2022. Hasil Jepang vs Kosta Rika 0-1.

Pelatih timnas Jepang Hajime Moriyasu melakukan lima pergantian pemain melawan Kosta Rika.

Penyerang Ritsu Doan yang mencetak gol ke gawang Jerman, Yuki Soma dan Ayase Ueda masuk ke dalam susunan pemain skuad Samurai Biru.

Bek kanan Miki Yamane menggantikan Hiroki Sakai yang cedera, sementara gelandang Hidemasa Morita yang baru saja bugar menggantikan Ao Tanaka.

Di sisi lain, pelatih Kosta Rika Luis Fernando Suarez melakukan dua pergantian pemain setelah pada pertandingan sebelumnya dibantai oleh Spanyol dengan skor telak 0-7.

Penyerang sayap muda Jewison Bennette dan bek Carlos Martinez disimpan di bangku cadangan, dengan Gerson Torres serta Kendall Watson menggantikan mereka.

Susunan pemain
Jepang (4-2-3-1)
Shuichi Gonda (GK); Miki Yamane, Kou Itakura, Maya Yoshida (C), Yuto Nagatomo; Wataru Endo, Hidemasa Morita; Ritsu Doan, Daichi Kamada, Yuki Soma; Ayase Ueda

Pelatih: Hajime Moriyasu

Halaman:

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x