Hasil Piala Dunia Argentina Vs Arab Saudi: Argentina kalah 1-2

- 22 November 2022, 20:40 WIB
Hasil Piala Dunia Argentina Vs Arab Saudi: Argentina kalah 1-2
Hasil Piala Dunia Argentina Vs Arab Saudi: Argentina kalah 1-2 /

Pedoman Tangerang – Pertandingan Argentina Vs Arab Saudi dalam laga pembuka grup C, secara tak terduga berhasil dimenangkan oleh Arab Saudi dengan skor 2-1.

Pertandingan antara Argentina vs Arab Saudi berlangsung di Lusail Iconic Stadium, dengan Arab Saudi keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1, Selasa, 22 November 2022.

Argentina sempat unggul pada babak pertama lewat gol yang diciptakan oleh Messi pada menit 9, lewat titik putih.

Baca Juga: Gratis Tanpa STB, Link Live Streaming Denmark vs Tunisia di Piala Dunia 2022: Kick Off 20.00 WIB

Namun Arab Saudi mampu comeback pada babak kedua, dengan membalikkan keadaan menjadi 2-1, lewat gol yang diciptakan oleh S. Al-Shehri menit 48, dan S. Al-Dawsari menit 53.

Jalannya pertandingan
Babak pertama baru dimulai tiga menit, Argentina hampir membuka keunggulan lewat Lionel Messi, namun sepakannya masih bisa dimentahkan oleh kiper Arab Saudi.

Penalti untuk Argentina! Setelah wasit melihat VAR, Lionel Messi yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya, menit ke 10 Argentina unggul 1-0 atas Arab Saudi.

Sebenarnya Argentina sukses menambah keunggulan menit 22, lewat sepakan Lionel Messi, namun gol tersebut dianulir karena terjadi Offside terlebih dahulu.

Arab Saudi mencoba mencari gop penyama kedudukan, namun usaha mereka selalu gagal, dan membuat babak pertama selesai dengan skor 1-0, untuk keunggulan Argentina.

Halaman:

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x