Panpel Hanya Sedia Tiket 15 Ribu Dari 37 Ribu Penonton, Dua Bobotoh Tewas, Begini Respon Lukita!

- 19 Juni 2022, 10:30 WIB
Panpel Hanya Sedia Tiket 15 Ribu Dari  37 Ribu Penonton, Dua Bobotoh Tewas, Begini Respon Lukita!
Panpel Hanya Sedia Tiket 15 Ribu Dari 37 Ribu Penonton, Dua Bobotoh Tewas, Begini Respon Lukita! /Instagram/@persibstory15

Pedoman Tangerang - Duel Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Grup C Piala Presiden 2022 berakhir tragis.

Hasil kemenangan 3 vs 0 dari Persebaya di Piala Presiden kemarin membuat support Bobotoh sorak bahagia. Bobotoh adalah sebutan untuk pendukung klub sepak bola Persib Bandung dari Jawa Barat.

Namun, tak disangka di balik laga Persib melawan Persebaya memakan dua nyawa Bobotoh karena berdesakan di pintu masuk Stadion GBLA.

Baca Juga: LIVE STREAMING TV Online Persija Jakarta vs Barito Putera Piala Presiden 2022 Full HD

Insiden mau itu berawal saat pertandingan sudah mulai berjalan. Seluruh tribun penonton penuh sesak oleh suporter baik Bobotoh dan juga Bonek, suporter Persebaya.

Sementara di luar stadion, ribuan suporter masih tertahan. Mereka memaksa masuk hingga hampir menjebol pintu stadion. Petugas keamanan berupaya menghalau karena GBLA tak lagi mampu menampung penonton di dalam.

Kondisi tersebut mengakibatkan antrian yang berjubel di pintu masuk. Akibatnya para suporter saling berdesakan. 

Mereka tetap memaksa untuk masuk ke dalam meski tak memungkinkan, saat itulah insiden maut terjadi. 

Dua Bobotoh Ahmad Solihin dan Sopiana Yusup meninggal dunia. Keduanya pingsan sebelum meninggal dunia di rumah sakit.

Halaman:

Editor: Araf Mukhtar

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x