Dibantai 4-1 Watford, Manchester United Resmi Pecat Ole

- 21 November 2021, 12:30 WIB
Dibantai 4-1 Watford, Manchester United Resmi Pecat Ole
Dibantai 4-1 Watford, Manchester United Resmi Pecat Ole /TONY OBRIEN/REUTERS

Pedoman Tangerang - Manchester United kembali menerima kekalahan menyakitkan di liga Inggris.

Kali ini giliran Watford yang menghancurkan The Reds Devils. Tak tanggung-tanggung empat gol berhasil disarangkan ke gawang De Gea.

Pertandingan baru berjalan kurang dari sepuluh menit, Watford mendapatkan hadiah penalti dari wasit, meskipun De Gea sempat menepis tendangan penalti tersebut, rebound dilakukan dan menjadi gol.

Baca Juga: Resmi! Pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer dipecat, Darren Fletcher Jadi Caretaker

Namun wasit memutuskan untuk mengulang penalti tadi. Lagi-lagi ketangguhan Degea berbicara dan menepis bola penalti yang kedua kalinya.

Pada menit ke-28 J.King memecah kebuntuan lewat sontekan kecilnya menerima umpan dari E.Denis.

Sebelum tambahan waktu babak pertama, Watford menggandakan skor menjadi 2-0. Kali ini I.Sarr menebus kegagalan penaltinya dengan sebuah gol pada menit ke-44.

Babak pertama ditutup dengan skor 2-0 untuk Watford.

Baca Juga: 4 Gol Watford Hancurkan MU, Setan Merah Bermain Sangat Buruk

Manchester United yang tertinggal dua gol, langsung merombak strategi dengan memasukkan beberapa pemain.

Donny Van de Beek yang masuk pada awal babak kedua, langsung memperkecil ketertinggalan pada menit ke-50, kerjasama yang cantik dengan C.Ronaldo.

Manchester United terus melakukan serangan-serangan untuk mengejar ketertinggalannya dengan melakukan umpan-umpan kepada C.Ronaldo.

Baca Juga: Rating Pemain Watford vs Manchester United: Maguire Kartu Merah, Ole Out Trending

Namun sayang usahanya asuhan Ole masih gagal, dan petaka terjadi bagi United.

Kapten Maguire harus menerima kartu kuning kedua pada menit ke-69 dan harus bermain dengan sepuluh pemain.

Alih-alih menyamakan kedudukan, Manchester United malah kebobolan dua gol langsung pada tambahan waktu babak kedua.

Di Menit ke 90+2 Joe Pedro memperbesar kedudukan menjadi 3-1, dan E.Denis pada menit ke 90+6 memantapkan kemenangan Watford atas Manchester United.

Hasil buruk ini semakin meyakinkan penggemar Setan Merah untuk memecat Ole.

Baca Juga: Derby County Dihukum Pengurangan 21 Poin, Wayne Rooney Terancam Degradasi

Pasalnya dari tiga pertandingan terakhir, Manchester United mengalami kekalahan yang cukup telak dari lawannya.

Dari Liverpool dengan skor 5-0, kemudian derby Manchester lawan City kalah 2-0, dan terakhir Watford dengan skor 4-1.***

Editor: Ahmad Rafid Fadli Mukhtar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah