BLT El Nino Segera Cair, Siapa Saja Penerima dan Apa Syaratnya, Simak Selengkapnya Disini

- 23 November 2023, 08:00 WIB
BLT El Nino Segera Cair, Siapa Saja Penerima dan Apa Syaratnya, Simak Selengkapnya Disini
BLT El Nino Segera Cair, Siapa Saja Penerima dan Apa Syaratnya, Simak Selengkapnya Disini /Antara/Aprillio Akbar/

Pedoman Tangerang – Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino 2023 segera cair pada November hingga Desember, lantas siapa saja penerima dan apa syaratnya, maka simak artikel ini hingga selesai.

Pada akhir 2023, pemerintah berencana mengalokasikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk membantu masyarakat yang terdampak oleh fenomena El Nino.

Bantuan sebesar Rp200 ribu akan disalurkan setiap bulan, yaitu pada November dan Desember 2023, dengan rencana penyaluran melalui transfer satu kali.

Artinya, masyarakat yang masuk daftar penerima BLT El Nino 2023 bakal mendapatkan kucuran dana senilai Rp400 ribu untuk 2 bulan. Pemerintah saat ini sudah menyiapkan total dana sebesar Rp7,52 triliun.

Uang tersebut akan dikucurkan kepada setiap keluarga yang berhak menerima BLT El Nino 2023. Dengan adanya aliran dana tersebut, daya beli masyarakat bisa semakin meningkat di tengah situasi fenomena El Nino yang berpengaruh langsung terhadap kehidupan.

Baca Juga: Benarkah Frisian Flag Produk Israel? Inilah Fakta Sejarah Produknya

Syarat Penerima BLT El Nino 2023 

Syarat penerima BLT El Nino 2023 adalah masyarakat kategori miskin dan sudah terdaftar dalam Program Keluarga Harapan atau PKH.

Menurut Menteri Keuangan Sri Mulyani, dana BLT El Nino 2023 diperuntukkan bagi 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat atau KPM berdasarkan data yang dimiliki Kementerian Sosial atau Kemensos.

Halaman:

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x