Selama ini Belum Menjadi Korban, KPK Rupanya Berharap Datanya Tidak disebar Hacker Bjorka

- 16 September 2022, 12:04 WIB
KPK.
KPK. /Antara/Benardy Ferdiansyah/

Pedoman Tangerang – Berita heboh tentang Hacker BJorka, seorang hacker yang menyebut dirinya telah berhasil menyebarkan data-data rahasia negara ternyata mendapat perhatian dari pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Walaupun Hacker Bjorka menyebut dirinya telah mempublikasikan berbagai data penting, yaitu data pendaftaran SIM, data penduduk yang teregistrasi dalam Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan yang terakhir data rahasia negara, namun KPK mengaku kalau data-data rahasia mereka belum tersebar.

Walau begitu, rupanya pihak KPK berharap supaya Hacker Bjorka tidak membobol dan menyebarluaskan data-data dari instansi tersebut.

Baca Juga: Dituduh Sebagai Bjorka, Said Pemuda Cirebon: Saya Gak Bisa Hacker

Baca Juga: Hacker 'Bjorka' Teridentifikasi Oleh Badan Intelijen Negara dan Polri, Mahfud MD: Tinggal Tunggu Saja

“Mudah-mudahan ke depan KPK tidak menjadi sasaran,” Kata Ghufron pada saat konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK pada hari Kamis, 15 September 2022.

Dalam konferesi pers tersebut, Ghufron juga mengatakan apabila ternyata nantinya KPK juga telah menjadi salah satu korban kebobolan data yang dilakukan Hacker Bjorka, ternyata Pihak KPK juga telah menyiapkan antisipasi.

“Mudah-mudahan seandainya pun disasar mudah-mudahan KPK mampu untuk menangkalnya, mohon doanya,” ujar Ghufron.

Baca Juga: Pemuda Asal Madiun Diduga Sebagai Hacker Bjorka, Sang Ibu Hanya Bisa Menangis

Sebelumnya, Hacker Bjorka yang mengaku telah membobol dan menyebarluaskan data rahasia negara telah membuat para petinggi negara ketar-ketir. Sehingga hacker misterius itu kini tengah menjadi buruan banyak orang.

Halaman:

Editor: Muhammad Alfin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah