Podcast Bersama Denny Sumargo Seolah Menjadi Firasat, Diminta Pilih Anak Atau Istri: Ini Jawaban Ridwan Kamil!

- 29 Mei 2022, 12:50 WIB
Podcast Bersama Denny Sumargo Seolah Menjadi Firasat, Diminta Pilih Anak Atau Istri: Ini Jawaban Ridwan Kamil!
Podcast Bersama Denny Sumargo Seolah Menjadi Firasat, Diminta Pilih Anak Atau Istri: Ini Jawaban Ridwan Kamil! /Kolase Ridwan Kamil, Emmeril dan Denny Sumargo/Diolah dari Google

Pedoman Tangerang - Kabar hilangnya anak Ridwan Kamil saat berada di sungai Aera sangat menyita masyarakat Indonesia, lantaran banyak yang tak percaya bahwa Eril terseret arus.

Hingga saat ini, pihak berwenang setempat terus melakukan perceraian.

Di saat bersamaan, viral cuplikan video podcast Denny Sumargo ketika mewawancarai Ridwan Kamil.

Dalam podcast Denny Sumargo yang tayang pada 9 September 2021, Denny Sumargo menanyakan tentang pilihan Ridwan Kamil antara istri atau anak.

"Kalau boleh memilih ya Kang, pilih anak atau istri di masa tua," tanya Denny Sumargo.

Baca Juga: Terungkap Hal Baru! Ternyata Emmeril Sempat Selamatkan Adik dan Teman Sebelum Hanyut Terbawa Arus Sungai

Baca Juga: Pencarian Emmeril Khan Mumtadz Terus Dilakukan, Begini Informasi Terbaru dari Dubes RI di Swiss

Tanpa basa basi, pria yang disapa Kang Emil tersebut menjawab ia akan memilih istrinya Athalia Praratya Kamil.

"Pilih istri," jawabnya tegas.

Ridwan Kamil menjelaskan alasannya lebih memilih sang istri. Gubernur Jawa Barat ini menilai bahwa anak adalah titipan tuhan dan suatu saat akan menjemput takdirnya sendiri.

"Karena anak itu hanya titipan tuhan kepada kita. Di usianya nanti anak akan berpisah dari kita untuk menjemput takdirnya sendiri, pada saat momen itu istri kita kan ikut," jelas Ridwan Kamil.

Lebih lanjut, ia membutuhkan istrinya untuk memberinya perhatian sampai ia tutup usia.

"Kalau kita ditakdirkan sampai tua, akan berakhir di kematian kita. Sebagai manusia yang butuh perhatian, saya butuh istri saya sampai akhir hayat," sambungnya.

Baca Juga: Kabar Terbaru Emmeril Khan Mumtadz, Pihak Keluarga Beberkan Hal Ini...

Video Ridwan Kamil saat podcast bersama Denny Sumargo pun lantas mendapatkan beragam komentar dari warganet.

"Emng podcast ny bng deni agak horor yaa tiap ap yg di tnya atw diundang lgsng kejadian," ujar seorang warganet.

"Mereka sedang bersedih. Gak usah d hubungkan dg ini dan itu plis doakan saja yg terbaik guys," pinta seorang warganet lainnya.

putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dinyatakan hilang terseret arus di Sungai Aare, Bern, Swiss.

Kejadian tersebut terjadi pada Kamis 26 Mei 2022 siang hari saat cuaca cerah.

Hingga saat ini proses pencarian Emmiril Khan Mumtadz, terus dilakukan.***

Editor: Bustamil Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah