Terbongkar Sosok Pengedit Foto Anies Pakai Koteka Papua, Berujung Bikin Ruhut Dipolisikan

- 15 Mei 2022, 13:51 WIB
Agan Harahap, sosok pengedit foto Anies Baswedan menggunakan koteka Papua yang diunggah kembali oleh Ruhut Sitompul.
Agan Harahap, sosok pengedit foto Anies Baswedan menggunakan koteka Papua yang diunggah kembali oleh Ruhut Sitompul. /Foto: Instagram @aganharahap dan Twitter @RuhutSitompul

Pedoman Tangerang - Belakangan jagat maya dibuat ricuh oleh unggahan Politisi PDIP Ruhut Sitompul yang memperlihatkan foto Anies Baswedan memakai koteka Papua. Akibat ulahnya itu, ia pun terancam dipolisikan karena dinilai rasis.

Namun, yang tak kalah membuat publik penasaran adalah sosok di balik pembuat foto tersebut. Pasalnya, Ruhut Sitompul sendiri mengaku kalau foto itu ia dapatkan dari media sosial lain.

Unggahan Ruhut itu menampilkan sosok Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang menggunakan pakaian adat suku Dani dari Papua.

Dada hingga perut pada gambar dibiarkan telanjang hingga tampak bulu-bulu halus. Tak hanya itu, hidung Anies Baswedan juga terlihat ditindik dengan taring babi.

Baca Juga: Waduh! Ruhut Diamuk Sesama Suku, Nicho Silalahi: Politikus Busuk

Setelah ditelusuri, sosok pengedit foto Anies Baswedan memakai atribut koteka Papua akhirnya terungkap.

Foto tersebut pertama kali dibuat oleh seniman digital imaging Agan Harahap. Ia mengaku kalau itu merupakan karya lamanya.

Karya itu diunggah Agan Harahap di akun Instagram pribadinya @aganharahap pada 17 Oktober 2017 silam dengan caption: Pro Pribumi!

Hingga saat ini, foto yang dibuat lima tahun lalu itu masih terpampang di akun Instagram Agan Harahap.

Halaman:

Editor: Muhammad Alfin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah