Warga Bandung Merapat! Ada Loker Operator & Admin di SPBU Pertamina

- 31 Agustus 2021, 17:00 WIB
Warga Bandung Merapat! Ada Loker Operator & Admin di SPBU Pertamina
Warga Bandung Merapat! Ada Loker Operator & Admin di SPBU Pertamina /Foto: Instagram @spbu_54.662.09_bandung

Pedoman Tangerang - Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) Pertamina di Bandung membuka lowongan kerja (loker) untuk para lulusan SMA.

Loker yang dibuka adalah posisi Operator dan Administrasi yang akan ditempatkan di SPBU Pertamina 34.40227 wilayah Bandung.

Untuk diketahui, SPBU merupakan tempat pengisian bahan bakar untuk kendaraan bermotor. SPBU umumnya berada di bawah naungan Pertamina yang merupakan perusahaan BUMN.

Baca Juga: Lowongan Kerja Nutrifood untuk S1: Yuk Gabung Jadi Management Trainee!

Berikut kualifikasi dan cara melamar loker di SPBU Pertamina Bandung:

1. Administrasi

Kualifikasi:

- Wanita dan masih lajang
- Usia maksimum 23 tahun
-:Pendidikan minimum SMA/SMK Sederajat
- Jujur, ramah, berpenampilan menarik
- Mampu bekerja dalam team

Baca Juga: Pemilik KJP Plus dan 7 Kelompok ini Dapat Pangan Murah DKI Jakarta, Cek Linknya di antriankjp.pasarjaya.co.id

2. Operator

Kualifikasi:

- Laki-laki
- Usia maksimum 28 tahun
- Pendidikan minimum SMA/SMK Sederajat
- Bersedia bekerja shift malam
- Jujur, ramah, berpenampilan menarik
- Mampu bekerja dalam tea

Baca Juga: Loker Terbaru di Tokopedia, Ada 2 Administrator Manajemen untuk S1 Semua Jurusan

Cara melamar:

Bagi kalian yang tertarik bergabung dengan SPBU Pertamina di Bandung bisa mengirimkan CV terbaru ke alamat email:

[email protected] dengan subjek: ADM/OP_Nama Anda (Contoh: ADM_Bayu Yulianto)

Atau juga mengirimkan berkas lamaran berupa CV, Fotokopi Ijazah, Fotokopi KTP ke alamat:

SPBU Pertamina 34.40227 (Up. Admin)

Jl Terusan Pasirkoja No. 351, Babakan, Kec. Babakan Ciparay, Kota Bandung (Sebelah BRI)

Ingat, proses rekrutmen dilakukan tanpa perantara. Jadi, waspada terhadap pihak manapun yang menawarkan janji pekerjaan dengan meminta bayaran.***

Editor: Alfin Pulungan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah