Sopir Mobil Ini Nekat Tabrak Polisi Hingga Terjungkal Demi Hindari Penyekatan Mudik

- 9 Mei 2021, 23:43 WIB
Mobil VW tabrak polisi di Prambanan, Yogyakarta//
Mobil VW tabrak polisi di Prambanan, Yogyakarta// /facebook.com/ Info Cegatan Jogja

Pedoman Tangerang - Sebuah video seorang pengemudi mobil yang nekat tabrak polisi saat ditindak di pos penyekatan Prambanan ramai diperbincangkan di media sosial.

Pengemudi tersebut diketahui mengendarai mobil berwarna kuning saat dipaksa berhenti oleh petugas. 

Terlihat pengemudi nekat menabrak polisi hingga terjungkal ke tanah. Kemudian polisi mengambil tindakan untuk mengejar pengemudi yang kabur.

Kini diketahui, pengemudi mobil itu Arkhan Adz Dzikru Yusuf. Informasi yang didapatkan dari Info Cegatan Jogja, pengemudi mobil VW kuning itu kelahiran 15 Juni 2004.

Artinya pria pengemudi mobil VW kuning baru berusia 16 tahun.

Pria itu tinggal di daerah Gergunung, Klaten Utara. Aksi nekat menerobos hingga menabrak polisi di Prambanan, Yogyakarta pada Minggu, 9 Mei 2021 lantas menggegerkan warganet.

Adapun unggahan video soal Mobil VW yang menabrak polisi di Prambanan tersebut kini telah beredar luas di media sosial, salah satunya tampak dalam salah satu unggahan di akun Facebook di group Info Cegatan Jogja (ICJ).

Selain itu juga sudah viral di medsos Instagram di akun @lambe_turah pada Minggu, 9 Mei 2021.

“16tahun ye bund masi muda,” tulis akun Instagram @aarini_b

Halaman:

Editor: Alfin Pulungan

Sumber: Info Joglo Semar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x