Naas! Pemuda di Cilacap Tewas Terkena Ledakan Petasan

- 5 Februari 2023, 21:00 WIB
Naas! Pemuda di Cilacap Tewas Terkena Ledakan Petasan
Naas! Pemuda di Cilacap Tewas Terkena Ledakan Petasan /

Pedoman Tangerang – Peristiwa Naas menimpa Seorang Pemuda berinisial MN (23) di Cilacap yang tewas akibat ledakan petasan. 

Peristiwa tragis tersebut terjadi di Dusun Cigulingharjo Desa Padangjaya, Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap.

Pemuda tersebut diketahui tewas setelah terkena ledakan yang bersumber dari petasan hingga terpental masuk ke kolam ikan di kediamannya, Sabtu 4 Februari 2023.

Baca Juga: Pendaftaran KPPS Pemilu 2024 Segera Dibuka! Cek Selengkapnya Disini

Tak hanya menewaskan korban, ledakan yang kuat juga menyebabkan rumah korban hancur di bagian belakang sampai menggemparkan warga sekitar. Barang perabotan berserakan karena terdampak ledakan

Kapolresta Cilacap, Kombes Pol Fankky Ani Sugiharto, membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurutnya saat ini masih dalam proses penyelidikan yang ditangani Polresta Cilacap.

“Kita temukan beberapa bahan-bahan untuk membuat petasan di TKP. Termasuk kertas kertas yang diduga digunakan untuk membuat mercon atau petasan,” katanya kepada wartawan, Minggu 5 Februari 2023.

Baca Juga: Kapan Pendaftaran KPPS Di Buka? Cek Jadwal Selekapnya Di Sini

Untuk menangani kasus tersebut pihaknya juga bekerjasama dengan Tim Inafis, Gegana Brimob, serta tim jibom dari Mapolda Jateng untuk menganalisa TKP.

Ia menjelaskan kemungkinan kuat penyebab korban tewas karena terkena ledakan saat membuat petasan dari bahan-bahan yang ditemukan di kediamannya.

“Korban di temukan di belakang rumah. Diduga terpental saat ledakan petasan itu terjadi,” terangnya.

Baca Juga: Tanggal Dan Waktu Rilis One Piece Episode 1050

Petugas kepolisian mengamankan barang bukti berupa 115 gulungan kertas untuk bahan pelindung serbuk petasan, 3 plastik untuk bungkus serbuk terdiri serbuk warna hitam dan serbuk warna putih, satu bilah bambu lapuk (plarang), 3 lembar kardus bekas tempat infus merk plabottle.

Untuk mengantisipasi kejadian serupa terulang, Fankky mengimbau agar masyarakat untuk tidak melakukan pembuatan petasan, karena dapat merugikan baik dari segi materiil maupun nyawa.***

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x