Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Jakarta Barat, Yang Murah dan Kekinian

- 14 Maret 2024, 10:00 WIB
Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Jakarta Barat, Yang Murah dan Kekinian
Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Jakarta Barat, Yang Murah dan Kekinian /

Pedoman Tangerang – Beragam cara dilakukan untuk menunggu datangnya azan Maghrib, salah satunya ngabuburit bersama keluarga, maupun kerabat.

Banyak tempat yang bisa dikunjungi untuk menunggu datangnya azan Maghrib, bagi kalian warga Jakarta Barat yang sedang mencari rekomendasi tempat ngabuburit yang murah dan kekinian, maka simak selengkapnya disini.

Ngabuburit merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukan masyarakat Indonesia untuk menunggu datangnya azan Maghrib.

Berikut 10 Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Jakarta Barat, Yang Murah dan Kekinian:

Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta Barat yang Instagramable

1. Kota Tua

Obyek wisata populer ini merupakan salah satu tempat favorit ngabuburit murah meriah di Jakarta Barat. Sambil menunggu azan maghrib, kamu bisa naik sepeda onthel, hunting foto Instagramable, mengunjungi museum, membeli pernak-pernik, dan lainnya.

Jangan khawatir soal menu buka puasa, sebab di kawasan Kota Tua ada banyak penjual kuliner. Saat ini, kawasan tersebut telah direvitalisasi sehingga semakin menarik untuk dikunjungi saat ngabuburit. Usai revitalisasi, kawasan Kota Tua kian ramah bagi pejalan kaki serta pengguna transportasi publik

2. Museum Bank Indonesia

Menunggu azan maghrib sembari belajar sejarah uang Rupiah, bisa menjadi kegiatan anti-mainstream. Jika berminat, kamu bisa berkunjung ke Museum Bank Indonesia yang masih berada di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat.

Beberapa koleksi di Museum Bank Indonesia antara lain, uang kerajaan di Nusantara, perkembangan uang dari masa kolonial hingga sekarang, transformasi logo Bank Indonesia, dan sebagainya.

Pengunjung juga bisa melihat miniatur Vereenigde Oost-Indische Compagnie (VOC), atau kongsi dagang milik Belanda. Jika ingin berkunjung ke Museum Bank Indonesia, pengunjung harus registrasi dulu melalui nomor yang tercantum di laman resminya.

Halaman:

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x