Ramadhan Berkah, Resep Menu Sahur Tumis Sawi Putih Jamur

- 7 April 2023, 16:30 WIB
Resep Sahur bersama Sawi Putih dan Jamur
Resep Sahur bersama Sawi Putih dan Jamur /Muhammad Irfan Fadilah/

Pedoman Tangerang - Bulan Ramadhan, tak lengkap jika rasanya. Tidak disuguhkan Menu Hidangan untuk berbuka Puasa  dan bisa untuk Sahur yang Nikmat dan Menyegarkan. Agar Puasa menjadi lebih Segar.

Seperti Makanan, Minuman ataupun Buah-buahan dengan berbagai Hidangan dan cita rasanya. Kali ini kami akan berbagi informasi seputar Resep Sahur.

 Resep ini untuk kamu yang suka Tumis Sawi Putih dengan perpaduan Sayur-sayuran dengan Jamur dan lainnya. Wiih Pasti enak banget kan.

Baca Juga: Ramadhan Berkah, Resep Buka Puasa Steak Air Fryer. Enak dan Simpel

Cocok dan enak dimakan karena simple dan juga tidak banyak menghabiskan waktu.

Sawi putih adalah salah satu sayuran yang pas banget untuk ditumis ataupun dikukus seperti pada resep sawi putih gulung. Teksturnya menjadi lembut dan meresap dengan bumbu-bumbu.

Simak Penjelasannya di sini ya:

Bahan:

• 400 g sawi putih, potong 5 cm

• 100 g daging sapi sukiyaki, iris Tipis.

• 50 g jamur kuping kering, rendam, iris-iris dengan pas.

• 3 siung bawang putih, cincang halus.

• 2 buah cabai merah, iris serong

•  ½ sdt gula pasir

•  1 sdt minyak wijen

• 1 sdm Royco Kaldu Sapi

• 100 ml air.

• 2 sdm minyak, untuk menumis.

Baca Juga: Ramadhan Berkah, Resep Es Teler yang Manis dan Segar untuk menemani Buka Puasa

Setelah Penjelasan Bahan-bahan yang sudah kami Jelaskan tersebut. Kami akan, menjelaskan mengenai Cara Membuat dibawah ini.

Cara Membuat :

1. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum.

2. Masukkan daging sapi, tumis hingga jamur, sawi, cabai, aduk rata.

3. Tambahkan Royco Kaldu Sapi dan air, aduk hingga rata, Masak hingga sayur matang.

4. Tambahkan minyak wijen, aduk rata. Angkat. Sajikan.

Demikian Ulasan Seputar Resep Menu Sahur, semoga Puasa mu sehat dan Semangat.***

 

Editor: Abdul Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah