Merk-Merk Ini Berusia Lebih Tua dari Indonesia Lho, Apa Aja Sih?

- 29 Agustus 2021, 12:30 WIB
Ilustrasi Merk Tertua di Indonesia
Ilustrasi Merk Tertua di Indonesia /Pixabay/

Pedoman Tangerang - Indonesia sudah merdeka selama 76 tahun, tentu itu bukan umur yang pendek. Indonesia telah melewati berbagai generasi dari yang milenial hingga Gen-Z.

Generasi muda mungkin banyak tak sadar bahwa makanan, minuman atau produk-produk lain yang ditemukan di minimarket atau marketplace ternyata sudah ada sejak zaman sebelum kemerdekaan.

Artinya umur dari produk tersebut jauh lebih tua dari umur Indonesia itu sendiri.

Merek-merek produk tersebut bertahan dari gempuran modernisasi dan masih bisa merebut hati para generasi kini. 

Apa saja brand yang masuk kategori tertua di Indonesia ini?

Baca Juga: Jadi Sampul Album Saat Bayi, Pria Usia 30 Tahun ini Tuntut Ganti Rugi ke Band Nirvana

Blue Band 1936

Ini merupakan bahan pembuat kue dan biasanya ada di dapur-dapur orang Indonesia. Meskipun sekarang kemasannya lebih modern, ternyata Blue Band sudah ada dari sebelum proklamasi Indonesia.

Blue Band pertama kali diproduksi di Batavia (sekarang Jakarta) pada 1936. Blue Band juga menjadi produk makanan pertama yang dihasilkan Van den Bergh NV, milik Unilever, gabungan perusahaan margarin asal Belanda, Margarine Unie, dan pabrik sabun Lever Brothers asal Inggris. 

Menurut Agus Nugraha, Brand Manager Blue Band PT Unilever Indonesia, sejak pertama kali diluncurkan, Blue Band sudah menjadi merek kuat yang memimpin pasar dengan kompetitor utama mentega dan margarin impor, seperti Palmboom.

Halaman:

Editor: Rahman Sugidiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah